Bandar Lampung, Tentanglampung.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Lampung menggelar acara halal bihalal bersama jajaran fungsionaris partai, ketua DPC se-Lampung, kepala daerah yang diusung PDIP, anggota Fraksi PDIP dari DPR RI, DPRD Provinsi hingga DPRD kabupaten/kota, serta sejumlah pimpinan partai politik koalisi pengusung pasangan calon Nanda–Anton di Saung Djunjungan, Pesawaran, Sabtu (12/4/2025).
Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, Sudin, menekankan pentingnya soliditas seluruh kader untuk memenangkan pasangan Nanda–Anton dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Pesawaran yang akan digelar pada Mei 2025.
“Kita belum kalah, insyaallah kita menang. Saudara-saudara, kita harus bersatu. Semua sama derajatnya, tidak ada yang lebih tinggi,” tegas Sudin.
Kegiatan yang mengambil tema “Merajut Kebersamaan dan Semangat Gotong Royong untuk Kemenangan Pesawaran” juga menyoroti pentingnya kerja nyata bersama masyarakat.
“Yang paling penting adalah bekerjasama dengan masyarakat, dengan catatan jangan hanya omong-omong saja. Tegas, solid, dan yakin—kita akan menang,” lanjutnya.
Sudin menginstruksikan seluruh struktur partai, mulai dari fungsionaris, DPC, hingga fraksi di semua tingkatan legislatif—untuk turun langsung mengamankan suara bagi pasangan calon nomor urut 2, Nanda–Anton. Ia pun memanggil langsung pasangan tersebut ke panggung dan menyampaikan pesan-pesan khusus sebagai bekal menghadapi PSU.

Ketua pelaksana kegiatan, Donald Haris Sihotang, mengatakan bahwa halal bihalal ini menjadi momentum penting untuk memperkuat silaturahmi dan persatuan di tubuh PDIP serta partai koalisi.
“Ini adalah waktu yang tepat untuk kembali ke fitrah, saling memaafkan, dan merajut kekuatan gotong royong demi kemenangan bersama. Kita belum kalah. Asalkan bersatu, kemenangan Nanda–Anton di PSU Pesawaran sangat mungkin diraih,” kata Donald.
Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah kepala daerah, di antaranya: Bupati dan Wakil Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya dan Komang Koheri, Bupati Lampung Utara, Hamartoni Ahadis, Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona, Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus hingga Wakil Bupati Tulang Bawang Barat, Novriwan Jaya.
Selain halal bihalal, kegiatan ini juga diikuti dengan pemberian santunan kepada panti asuhan, dan dihadiri langsung Ketua Gerindra Lampung Rahmat Mirzani Djausal.(Red)